inova, mobil keluarga dengan harga terjangkau

Mobil Keluarga Dengan Harga Terjangkau

kijang inova, mobil keluarga dengan harga terjangkau
Sumber Gambar : naazi.I (instagram)

Mobil Keluarga Dengan Harga Terjangkau

Pada saat ini banyak masyarakat yang berminat dengan mobil keluarga dengan harga terjangkau.

Sehingga produsen mobil berlomba-lomba memproduksi mobil yang terbaik serta menawarkan harga yang terjangkau.

Agar mendapatkan minat dari masyarakat Indonesia. Perusahaan besar seperti Toyota, Honda, dan Suzuki, memproduksi berbagai model mobil seperti MPV, SUV serta LCGC.

Mayoritas penduduk Indonesia menginginkan model mobil keluarga yang seimbang antara kualitas yang baik serta memiliki harga terjangkau.

Dibawah ini beberapa mobil keluarga dengan harga terjangkau, yang harganya dibawah 200 juta rupiah yang dapat anda pilih sesuai kebutuhan dan budget anda.

Grand Max

Di urutan pertama ada Daihatsu Grand Max yang memiliki harga luar biasa murah. Daihatsu Grand Max yang termurah nya dibanderol dengan harga Rp 121.675.000.

Mobil ini memiliki kelebihan nyaman saat dikendarai, serta suku cadang yang mudah diperoleh.

Sudah menggunakan pintu geser, serta kabinnya pun sangat luas. Akan tetapi fitur di dalam internalnya terbilang masih sedikit.

Serta suspensinya yang kurang kuat, serta biasanya limbung ketika dipacu dalam kecepatan tinggi, itulah beberapa kelemahan yang dimiliki oleh Daihatsu Grand Max.

Toyota Calya

Urutan berikutnya ditempati oleh Toyota calya. Yang layak Anda pertimbangkan mobil produksi Toyota ini dirilis pertama kali pada tahun 2016.

Yang mempunyai body yang longsor serta besar. Untuk varian yang paling murah dihargai sebesar Rp 140.000.000.

Memiliki kelebihan nyaman saat dikendarai meskipun melalui jalan yang tidak rata, hemat bahan bakar, serta tempat servis yang banyak tersebar.

Akan tetapi Toyota Calya juga memiliki kelemahan diantaranya AC yang tidak bertenaga ganda, serta gampang beret.

Selain itu mobil Calya juga cocok jadikan mobil rental.

Daihatsu Sigra

Selanjutnya ada Daihatsu Sigra yang masuk dalam kategori mobil low cost green car atau LCGC.

Mobil ini merupakan hasil kerjasama Toyota-Daihatsu, mobil ini juga termasuk sebagai salah satu mobil yang terjangkau harganya.

Varian terendah dari Daihatsu sigra dibanderol dengan harga Rp 110.000.000.

Memiliki kelebihan yaitu memiliki kabin yang luas serta irit dalam konsumsi bahan bakar.

Daihatsu Sigra dapat menempuh jarak sejauh 12 km hanya dengan mengkonsumsi 1 liter bahan bakar.

Daihatsu Sigra sudah dilengkapi dengan airbag serta anti locking brake.

Namun kelemahan yang dimiliki oleh Daihatsu Sigra adalah terlalu rendahnya ground clearance, serta tempat kakinya memiliki ruang yang sempit, serta kaca yang sering berembun.

Datsun cross

Datsun Cross merupakan salah satu mobil keluarga yang banyak diminati oleh masyarakat Indonesia.

Mobil ini rilis pertama kali pada tahun 2018 dengan bandrol harga mulai dari Rp 165.000.000.

Memiliki kelebihan SUV cukup baik, fitur keselamatan dan eksterior serta menggunakan lamp projector.

Serta Velg yang di desain sangat keren, terdapat lampu sein pada spion, serta irit dalam penggunaan bahan bakar.

Fitur keselamatan yang disematkan di mobil ini antara lain sudah dilengkapi dengan dual airbag, dynamic Vehicle control.

ABS serta elektronik breaking distribution Datsun Cross memiliki kelemahan yang terletak di interior serta ruang bagasi yang sangat kecil.

Chevrolet New Spin

Mobil produk Amerika ini merupakan mobil yang harganya relatif terjangkau.

Varian termurahnya dibanderol dengan harga mulai Rp 114.800.000.

Memiliki desain yang futuristik serta plate body yang tebal, sehingga membuat nyaman saat berkendara.

Mobil ini sudah memakai AC double blower, serta menggunakan power steering hidrolik, sehingga perawatannya yang murah.

Dan terdapat immobiliser serta child lock safety, namun Chevrolet ini mempunyai kelemahan yaitu tidak dilengkapi ABS.

Serta airbag, tidak adanya penyaring AC serta harga suku cadang yang relatif mahal, ruang kabin yang sempit khususnya pada bagian penumpang baris ketiga.

Wuling Confero S

Urutan selanjutnya terdapat mobil Wuling Confero S yang baru saja merilis produknya di kota Denpasar pada bulan Oktober 2017.

Mobil ini sangat terjangkau dengan harga termurahnya dibanderol dengan harga Rp 130.000.000.

Memiliki kelebihan mudah dikendalikan di saat mobil berjalan di jalan menanjak.

Namun memiliki kelemahan suspensinya yang kaku serta suara deru mesin yang terdengar hingga ke dalam kabin.

Sehingga suara tersebut cukup mengganggu pengendara yang berada di dalam mobil tersebut.

Daihatsu Sirion

Mobil ini juga termasuk mobil yang cocok untuk digunakan oleh keluarga kecil anda.

Harga termurah dari Daihatsu Sirion berkisar di antara Rp 163.000.000.

Mobil ini memiliki kelebihan tenaga mesin yang baik, kabin yang lebar, serta nyaman dan pengendaliannya yang sangat mudah.

Biaya servis yang murah serta hemat dalam penggunaan bahan bakar.

Namun kelemahan yang dimiliki oleh Daihatsu Sirion ialah build kualitas rendah. Serta bantingannya yang terlalu keras dan Part Racing aftermarket yang masih kecil.

Varian termurah dari Daihatsu Sirion adalah Sirion 1.3 D FMC MT.

Honda Brio

Honda Brio merupakan mobil yang cocok untuk anda gunakan bersama keluarga kecil anda.

Memiliki harga yang terjangkau bahkan harganya lebih terjangkau dari Daihatsu Sirion.

Honda Brio memiliki harga varian termurah berkisar Rp 131.000.000.

Memiliki keunggulan pada setirnya yang ringan, sehingga mempermudah pengemudi. Irit dalam penggunaan bahan bakar, serta tenaga mesin yang kuat.

Namun kelemahan yang dimiliki Honda Brio, lebih fokus ke ruang kabin, mempunyai tempat duduk dan ruang bagasi yang sempit.

Nissan Evalia

Nissan Evalia merupakan mobil yang mampu menampung maksimal 8 orang penumpang.

Harga yang sangat terjangkau mulai dari Rp 160.000.000 mobil ini sudah menggunakan pintu geser.

Serta terdapat fitur keselamatan, penggunaan bahan bakar yang irit, serta kabinnya yang cukup luas.

Mempunyai kelemahan Glove Boxnya yang tidak berpenutup, serta limbung di saat melaju dalam kecepatan tinggi.

Daihatsu Ayla

Mobil keluarga selanjutnya adalah Daihatsu Alya yang termasuk mobil keluarga terbaik serta memiliki harga yang terjangkau.

Harga yang ditawarkan oleh Daihatsu Alya berkisar Rp 111.000.000 untuk varian termurah.

Mobil ini memiliki keunggulan irit dalam penggunaan bahan bakar, suku cadang yang mudah didapat.

Serta memiliki ruang bagasi yang luas. Khusus untuk Tipe X dan M terdapat transmisi otomatis.

Dikarenakan harga yang relatif terjangkau maka fiturnya pun tidak terlalu banyak disematkan ke dalam mobil ini.

Bahkan memiliki body yang ringan sehingga dikhawatirkan tidak stabil saat dipacu pada kecepatan tinggi.

Daihatsu Luxio

Salah satu mobil keluarga yang patut dilirik sebagai mobil keluarga terbaik serta terjangkau dan masuk kategori mobil MPV.

Ini menjadikan Daihatsu Luxio menempati urutan 20 besar mobil yang paling banyak terjual.

Memiliki harga di kisaran Rp 166.000.000. Mobil ini memiliki keunggulan yaitu spare part yang mudah dicari, serta tempat service nya yang sudah tersebar.

Mobil ini juga sudah menggunakan pintu geser yang nyaman, akan tetapi kelemahan yang dimiliki oleh Daihatsu Luxio yaitu minimnya beberapa fitur.

Selain itu mobil ini juga sedikit limbung, serta lemah terhadap jalan tanjakan. Varian termurah dari Luxio adalah Luxio 1.5 D M/T MC.

Suzuki Ignis

Mobil ini berjenis SUV yang mendapat rekomendasi adalah Suzuki ignis. Memiliki harga dibawah mobil SUV lainnya.

Suzuki ignis dibanderol dengan harga paling murah sekitar  Rp 150.000.000 memiliki tampilan yang sporty.

Serta memiliki fitur interior dan fitur keselamatan yang lengkap, dan mudah bermanuver.

Irit dalam penggunaan bahan bakar dikarenakan sudah memakai injection.

Namun kelemahan dari mobil ini yaitu body yang kecil sehingga menjadikan Suzuki Ignis mudah limbung serta mempunyai kapasitas mesin yang kecil.

Hyundai Grand

Mobil keluarga terbaik serta terjangkau selanjutnya diduduki oleh Hyundai Grand.

Harga termurah dari varian Hyundai Grand dibanderol dengan harga Rp 140.000.000.

Memiliki desain exterior yang sangat menarik, mesinnya sudah menggunakan sistem D-CVVT sehingga lebih irit bahan bakar.

Mobil ini mampu menempuh jarak maksimal 13 kilometer hanya dengan mengkonsumsi 1 liter bahan bakar.

Terdapat steering control dan ruang kabin serta leg room yang luas.

Namun memiliki kekurangan yaitu tempat service mobil Hyundai yang jarang serta peredam kabin yang memiliki kualitas biasa-biasa saja.

Toyota Etios Valco

Mobil ini diluncurkan pertama kali pada tahun 2013.

Dan pada tahun 2016 pihak Toyota meluncurkan kembali Toyota Etios Valco dengan peningkatan spesifikasi.

Varian termurah dari Toyota Etios Valco dibanderol dengan harga sekitar Rp 150.000.000.

Memiliki kelebihan yaitu fitur keamanan yang lengkap, serta dilengkapi dengan ABS, airbag serta BA, memiliki kabin yang luas sesuai dengan harga yang di tawarkan.

Dan Toyota Etios Valco memiliki kelemahan kopling terlalu ringan, bahan interior serta audio yang memiliki kualitas rendah, apabila dibandingkan dengan Honda Brio.

Suzuki APV Arena

Mobil ini memiliki harga yang sangat terjangkau Varian termurah dari Suzuki APV Arena dibanderol dengan harga Rp 147.500.000.

Memiliki mesin dengan kapasitas 1493 cc serta tenaga yang dihasilkan sekitar 94 HP. Memiliki keunggulan pada ruang untuk kaki serta kepala dan kabin yang cukup luas.

Serta kecepatan yang dihasilkan oleh Suzuki APV Arena ini lebih tinggi dari yang sebelumnya, terdapat fitur multimedia yang lengkap, sparepart yang mudah didapat.

Dan harga spare part yang murah, memiliki kelemahan yaitu perubahan rasio transmisi sehingga membuat percepatan lemah.

Suspensi bagian belakang yang kurang keras serta fitur keamanan yang minim.

Proton Persona Elegance

Persaingan mobil keluarga juga membuat produsen Proton mengeluarkan produk barunya yaitu Proton Persona elegance.

Harga yang ditawarkan oleh produsen asal Malaysia ini berkisar antara Rp 168.000.000 untuk varian terendah.

Memiliki mesin berkapasitas 1597 cc dengan tenaga 110 HP mempunyai ground clearance setinggi 155 mm.

Dan memiliki kantong udara, menggunakan power steering dan ABS, namun mobil ini hanya mampu menampung maksimal 5 orang penumpang.

Proton Exora

Produsen mobil asal Malaysia ini memang tidak seterkenal produsen mobil Honda, Toyota maupun Suzuki.

Akan tetapi produsen mobil ini layak masuk dalam hitungan sebagai produsen mobil keluarga dengan harga terjangkau.

Konsumsi bahan bakar yang irit serta nyaman saat digunakan.

Proton Exora membandrol harga varian termurahnyadengan harga Rp186.000.000.

Mempunyai keunggulan pengendalian yang mudah, serta memiliki fitur keamanan yang lengkap.

Memiliki suspensi yang stabil, namun memiliki kelemahan pada percepatan yang terlalu lemah.

Dan apabila mempunyai niatan untuk dijual kembali, akan membutuhkan waktu yang lama dikarenakan peminat dari mobil ini yang sedikit.

Toyota Agya

Di urutan berikutnya terdapat produk Toyota yang masuk ke segmen mobil keluarga terbaik serta memiliki harga yang terjangkau.

Yaitu Toyota Agya varian termurah dari mobil ini dibanderol dengan harga Rp 144.500.000.

Mempunyai keunggulan desain yang sporty, serta sudah menggunakan mesin DOHC 3 silinder.

Irit penggunaan bahan bakar serta suku cadang yang mudah didapat.

Kelemahan dari mobil ini adalah tidak bisa mengatur tinggi, rendah setir, serta tidak mudah untuk membuka pintu bagasi.

Suzuki Ertiga

Salah satu mobil keluarga yang harganya terjangkau adalah suzuki Ertiga.

Harga Suzuki Ertiga varian termurah berkisar antara Rp 190.000.000.

Memiliki mesin yang bertenaga yang sudah menggunakan DOHC -VVT, irit dalam penggunaan bahan bakar.

Suzuki Ertiga mampu melaju hingga 12 Km untuk 1 liter bahan bakar. mempunyai ruang bagasi yang luas.

Serta keamanan yang lengkap, terdapat immobiliser, airbags, ABS serta ada armrest.

Namun kelemahan yang dimiliki Suzuki Ertiga terletak pada roda kendaraan yang tidak memiliki kualitas yang baik.

Tercium bau yang tidak sedap di saat mobil ini dipacu dalam kecepatan 100 km per jam, serta tidak kuat menanjak apabila mobil terisi maksimal.

Kijang Innova

Mobil yang rilis pertama kali pada tahun 2004 yang pada saat itu kendaraan ini langsung booming.

Karena mobil ini memiliki harga yang terjangkau serta irit bahan bakar dan nyaman saat digunakan.

Kijang Innova memiliki varian termurah yang dibanderol dengan harga di kisaran Rp 174.000.000.

Mobil ini memiliki keunggulan yaitu ramah lingkungan dikarenakan emisinya yang rendah, serta sudah menggunakan intake manifold.

Yang menyebabkan irit dalam konsumsi bahan bakar, serta kabin yang berukuran luas.

Akan tetapi kelemahan dari Kijang Innova terletak pada baterainya yang cepat mengalami kerusakan.

Selain itu Kijang Innova mempunyai sistem suspensi mobil yang kaku serta fitur keamanan yang masih minim dan tidak lengkap.

Demikianlah informasi tentang mobil keluarga terbaik serta harga yang terjangkau.

Semoga informasi ini dapat menjadi pertimbangan untuk Anda sebelum membeli mobil yang cocok untuk digunakan oleh Anda dan keluarga.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top