jazz mini, mobil yang cocok dikendarai oleh wanita

Mobil Yang Cocok Untuk Wanita

brio kuning, mobil yang cocok di gunakan oleh wanita
Sumber Gambar : kumski_ (instagram)

Mobil Yang Cocok Untuk Wanita

Untuk saat ini, sudah banyak mobil yang cocok untuk wanita. Beberapa produsen mobil pun berlomba-lomba untuk menciptakan jenis mobil yang cocok dikendarai oleh para wanita.

Mobil merupakan salah satu alat transportasi yang banyak dibutuhkan oleh masyarakat.

Tidak hanya bagi laki-laki saja, akan tetapi pada saat ini industri mobil juga melirik kaum hawa sebagai targetnya.

Dikarenakan untuk jaman sekarang sudah banyak wanita yang memiliki banyak aktivitas sehingga memerlukan alat transportasi demi kelancaran aktivitas tersebut.

Sehingga mobil menjadi salah satu Kebutuhan yang dapat membantu memperlancar berbagai aktivitas yang dilakukan oleh para wanita tersebut.

Untuk saat ini mobil sudah di pakai oleh wanita, mahasiswi bahkan ibu-ibu rumah tangga sudah banyak menggunakan alat transportasi ini sebagai kendaraan pribadi mereka, demi kelancaran aktivitasnya.

Yang biasanya memiliki desain bodi yang elegan serta mobil yang mungil nyaman dan aman.

Berikut beberapa mobil yang cocok digunakan oleh para wanita untuk membantu memperlancar kegiatan mereka.

Toyota Yaris

toyota yaris, kendaraan yang cocok dikendarai oleh wanita
Sumber Gambar : huberstain (instagram)

Toyota Yaris yang di produksi oleh pabrikan Toyota ini merupakan salah satu mobil yang sangat digemari oleh kaum hawa sebagai pilihan kendaraan pribadinya.

Mobil yang pada tahun 1999 diproduksi pertama kali oleh Toyota ini sudah memasuki generasi ketiga hingga saat ini.

Beberapa alasan Toyota Yaris dipilih oleh para kaum wanita salah satu alasannya yaitu memiliki ruang kabin yang luas.

Serta desain interiornya yang tepat, sehingga mobil ini cocok untuk digunakan oleh para wanita mulai dari mahasiswi hingga wanita karir.

Toyota Yaris memiliki mesin dengan tipe 1 Liter, 4 silinder 16 valve dengan mesin DOHC dan VVT-i.

Dengan mesin tersebut Toyota Yaris dapat menghasilkan tenaga sebesar 109 PS pada putaran mesin 6000 rpm.

Toyota Yaris memiliki torsi maksimum sebesar 14,4 kgm di putaran mesin 4200 rpm.

Salah satu alasan juga kenapa Toyota Yaris banyak diminati oleh kaum hawa, karena mobil ini sudah dibekali beberapa fitur keamanan yang sangat tinggi.

Sehingga para wanita yang menggunakan mobil ini merasa semakin nyaman saat berkendara.

Beberapa fitur keamanan yang disematkan di mobil ini mulai dari ABS dan airbag yang sudah di pasang di dalam mobil ini serta bagian interior yang sangat lapang.

Mobil ini juga memiliki desain eksterior yang membuat para kaum hawa terpesona.

Salah satu desain eksterior yang stylish di mulai dari desain front grill, bumper, fog Lamp yang dirancang stylish hingga memancarkan pesona kemewahan yang terdapat pada mobil Toyota Yaris ini.

Toyota Yaris memiliki desain interior dengan tambahan beberapa fitur yang pastinya akan lebih memberikan kesan nyaman saat berkendara.

Di antaranya fitur audio, AC, serta masih banyak lagi yang lain. Keunggulan lainnya yang dimiliki oleh Toyota Yaris yaitu memiliki banyak laci penyimpanan.

Laci yang letaknya berada di dalam kabin, sehingga dapat mengakomodasi keperluan para wanita yang memang dikenal sangat banyak.

Sehingga tidak salah lagi apabila mobil ini menjadi pilihan favorit para kaum wanita sebagai kendaraan pribadinya.

Di pasaran mobil Toyota Yaris dibanderol dengan harga di Kisaran 200 jutaan.

Honda Jazz

honda jazz, mobil yang cocok dikendarai oleh wanita
Sumber Gambar : @padii.ijaaa_ (instagram)

Honda Jazz menjadi salah satu pilihan yang cocok untuk para wanita pada saat ini.

Mobil yang diproduksi oleh Honda ini diluncurkan pada tahun 2001 untuk pertama kalinya. Untuk saat ini mobil Honda memasuki generasi ketiga dari awal peluncurannya.

Dan pada tahun 2015 sebuah majalah women world memberikan penghargaan kepada mobil Honda Jazz sebagai mobil pilihan favorite yang banyak digunakan oleh para wanita.

Beberapa alasan yang banyak diutarakan oleh para wanita dalam memilih mobil Honda Jazz salah satunya ialah mobil ini irit dalam konsumsi bahan bakar serta sangat efisien.

Selain itu Honda Jazz memiliki tampilan eksterior yang di design elegan serta Sporty, mobil  ini juga di desain dengan interior yang sudah dibekali beberapa fitur yang canggih yang disematkan.

Mulai dari fitur keselamatan serta fitur hiburan seperti, audio single Din, AM/FM radio, single disc MP3/WMA+USB port, AUX Input, CD player, serta 6,1 inch touch screen display.

Beralih ke bagian dapur pacu, mobil Honda Jazz sudah menggunakan mesin dengan tipe mesin 1,5 liter SOHC 4 silinder, 16 valve iVTEC+DBW.

Hal tersebut membuat mesin mobil ini, menghasilkan performa hingga mencapai 120 PS di putaran 6000 rpm, dan untuk torsi maksimal nya mobil ini dapat menghasilkan 145 Nm di putaran mesin 4800 rpm.

Serta untuk suplai bahan bakar didukung dengan sistem PGM-FI, sehingga mesin mobil ini sangat irit dalam konsumsi bahan bakarnya.

Kia Picanto

kia picanto, mobil yang cocok dikendarai oleh wanita
Sumber Gambar : _seok._.h (instagram)

Kia Picanto juga tidak kalah dalam bersaing di segmen city car yang memiliki harga yang terjangkau.

Mobil yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2004 mobil ini juga salah satu mobil yang digemari oleh banyak wanita.

Karena selain harganya yang tergolong murah, juga karena desain Mobil ini yang sangat minimalis.

Sekitar tahun 2013 produsen mobil Kia merilis Picanto secara spesial dengan beberapa pilihan warna yang lebih girly yang banyak disukai oleh para wanita.

Dengan bandrol harga di sekitar 170 jutaan mobil produksi Korea Selatan ini merupakan salah satu mobil yang penggunaan bahan bakarnya sangat irit.

Mobil Kia Picanto sudah menggunakan mesin dengan tipe Kappa 1,2 MPI Engine Dual CVVT, DOHC dengan kapasitas 2 liter serta mempunyai kapasitas silinder sebesar 1200 cc.

Mobil Kia Picanto Sudah menyematkan beberapa fitur keamanan yang canggih, sehingga dapat menjamin keamanan bagi kaum wanita saat mengendarainya.

Beberapa fitur yang disematkan di mobil ini mulai dari seat belt, dual airbag, ABS + EBD, central door lock, key remote entry serta back sensor.

Dengan berbagai macam keunggulan yang sudah disematkan di mobil ini, maka tidak salah apabila Mobil ini sangat digemari oleh para wanita sebagai kendaraan pribadinya.

Nissan March

nissan march, mobil yang cocok di kendarai oleh wanita
Sumber Gambar : alvinjhn (instagram)

Nissan March merupakan jenis mobil hatchback kecil yang sudah memasuki generasi yang keempat pada saat ini. Mobil ini diperkenalkan pertama kali pada tahun 1998.

Berbagai alasan yang membuat mobil ini sangat digemari oleh para kaum hawa dikarenakan mempunyai desain dengan body yang imut. Yang sangat khas, dengan selera para kaum hawa.

Selain itu, mobil ini juga banyak inovasi warna yang stylish serta elegan, sehingga cocok dikendarai oleh kaum wanita.

Mobil Nissan March mempunyai desain interior yang juga sangat elegan, terlihat di bagian dashboard yang memiliki beberapa panel yang sangat memudahkan pengendara dalam mengemudikan mobil ini.

Selain di bagian dashboard, terdapat pula fitur audio yang sudah canggih yang dilengkapi dengan audio Double Din yang bisa terkoneksi dengan USB, gadget dan AUX.

Mobil Nissan March disematkan mesin dengan tipe silinder 4 bergaris 16 valve, DOHC, serta twin VTC dengan kapasitas 1498 cc.

Hingga mampu menghasilkan performa mesin yang maksimal dengan performa yang dihasilkan sebesar 102 PS pada putaran 6000 rpm.

Serta memiliki torsi maksimal sebesar 10,8 kgm di putaran mesin 4400 rpm. Dan untuk suplai bahan bakar, mobil Nissan March dibekali dengan sistem eccs.

Sehingga mesin mampu bekerja dengan sempurna serta performa mobil yang responsif.

Honda Civic

Honda civic, mobil yang cocok di kendarai oleh wanita
Sumber Gambar : rizwansadiqkhan (instagram)

Honda Civic merupakan salah satu mobil yang cocok digunakan oleh para kaum wanita. Mobil yang diluncurkan pertama kali pada tahun 1972 hingga memasuki generasi ke-9 pada saat ini.

Mobil mempunyai desain dan tampilan yang sangat cantik serta dilengkapi dengan beberapa fitur yang sudah canggih.

Hal tersebut akan membuat banyak kaum wanita yang semakin tertarik dengan kendaraan yang satu ini.

Sekitar  tahun 2012 mobil Honda Civic memperoleh penghargaan woman word car di ajang pameran Paris motor Show 2012.

Honda Civic mempunyai tipe mesin 4 silinder segaris, VTEC Turbo DOHC, 16 valve+DWB sehingga mesin ini menghasilkan performa yang sangat bertenaga.

Mesin mobil Honda Civic menghasilkan tenaga sekitar 173 PS pada putaran 5500 rpm dengan torsi maksimal sebesar 220 Nm pada putaran 5500 rpm.

Serta ditambahkan pula dengan teknologi direct injection sehingga membuat mobil ini sangat irit dalam konsumsi bahan bakar.

Dari segi keamanan, Honda Civic sudah sangat menjamin keselamatan kaum hawa sebagai pengendaranya.

Untuk mengurangi dapak benturan yang di alami oleh mobil ini, pihak Honda sudah melengkapi mobil ini dengan struktur body yang di desain untuk mengurangi dampak benturan.

Pihak Pabrikan mobil ini yaitu Honda, menyebut teknologi ini dengan teknologi GCON+ACE.

Teknologi ini merupakan struktur kerangka body yang di desain untuk mengurangi dampak akibat benturan.

Selain itu, mobil ini juga ditambahkan beberapa fitur keamanan seperti dual SRS airbag, hal tersebut bertujuan untuk menjamin keselamatan 2 penumpang yang berada di bagian depan.

Dari segi sistem pengereman, mobil Honda Civic menggunakan teknologi brake override system, serta teknologi ABS+EBD.

Selain fitur-fitur yang sudah disebutkan diatas, Honda Civic juga memiliki fitur lainnya seperti fitur keyless entry, auto lock system, Alarm System, immobiliser, rear trunk opener.

Serta masih banyak fitur-fitur lainnya yang tersemat di mobil ini. Serta dari segi interior terdapat beberapa fitur yang menarik seperti touchscreen display dengan ukuran 7 inch.

GPS system, DVD player, MP3/WMA, AM/FM radio, sehingga akan  membuat perjalanan akan semakin nyaman.

Sehingga tidak salah apabila mobil ini disebut sebagai mobil favorit pilihan para kaum hawa.

Honda Brio

honda brio, mobil yang cocok di kendarai oleh wanita
Sumber Gambar : posmanoelbn (instagram)

Honda Brio merupakan salah satu mobil yang sangat cocok digunakan oleh para kaum wanita. Honda Brio merupakan salah satu jenis mobil dengan ukuran yang cukup mungil sekitar 3610 X 1680 X 1485 mm.

Akan tetapi meskipun mobil Brio memiliki ukuran body yang sangat mungil, namun mampu bersaing ketat dengan competitor-kompetitor lain yang beredar di pasaran.

Hal tersebut dapat dibuktikan dengan banyaknya kaum wanita yang menaruh minat kepada mobil ini.

Selain itu, Honda Brio juga dinobatkan sebagai mobil yang difavoritkan wanita Indonesia sebagai kendaraan pribadinya.

Honda Brio memiliki desain ekterior yang cukup stylish serta elegan, dan desain interior yang juga tak kalah hebatnya.

Honda Brio menyematkan mesin dengan tipe 1,5 Liter SOHC, 4 silinder segaris dengan 16 valve i-VTEC, serta mempunyai kapasitas 1198 cc.

Mobil ini sudah menggunakan teknologi PGM-FI untuk menyuplai bahan bakarnya, sehingga membuat performa mesin yang semakin optimal.

Mesin Honda Brio menghasilkan tenaga sebesar 120 PS di putaran 6000 rpm.

Dengan torsi maksimal bisa mencapai 145 nm di putaran 4800 rpm.

Sehingga tidak salah apabila mobil ini sangat diminati oleh para wanita untuk dijadikan kendaraan pribadi mereka.

Selain beberapa kendaraan yang sudah disebutkan di atas, beberapa wanita karir maupun para pemula yang ingin memiliki mobil.

Bisa mempertimbangkan beberapa merek mobil untuk anda miliki seperti disebutkan dibawah ini.

Terdapat beberapa hal yang menarik kenapa harus memilih kendaran tersebut, salah satunya memiliki harga yang sangat menarik serta terjangkau.

Beberapa merek mobil yang bisa menjadi bahan pertimbangan diantaranya :
Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Karimun Wagon R, Datsun Go Panca, dan Nissan Grand Livina.

Itulah beberapa jenis mobil yang dapat anda pertimbangkan untuk anda miliki. selain mobil-mobil yang sudah di sebutkan Seperti di atas.

Dan semoga informasi tentang beberapa merek mobil, yang cocok untuk digunakan oleh para wanita dapat berguna.

Serta membantu anda dalam memilih kendaraan yang ingin anda gunakan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top